7 Cara Beli Voucher GoFood & Aktivasi Diskon Murah 2022

Cara Beli Voucher GoFood – Layanan pesan antar makanan memang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Setiap harinya ada banyak transaksi pemesanan makanan dari berbagai daerah. GoFood merupakan salah satu pelopornya dimana kamu bisa mendapatkan berbagai jenis makanan dari berbagai restoran ternama. Harga makanan GoFood juga tidak berbeda jauh, sehingga bisa jadi alternatif ketika malas keluar rumah.

Ada berbagai tawaran menarik seperti promo maupun voucher yang bisa kamu beli agar pengeluaran lebih hemat. Sama halnya seperti voucher GoRide, kamu dapat menukarkannya untuk potongan harga dari layanan yang dipesan. Memang cara beli voucher GoFood hanya bisa dilakukan secara online melalui aplikasi. Sampai saat ini sudah banyak orang membeli voucher GoFood agar bisa lebih hemat.

Namun hal pentingnya adalah perhatikan masa berlaku voucher GoFood sebelum membelinya. Memang paket yang disediakan berbeda beda dengan fasilitas serta masa berlaku masing masing. Ketika cara beli akan dilakukan sebaiknya tap detail voucher agar kalian dapat mengetahuinya. Voucher GoFood berbeda beda untuk setiap daerah, demikian pula dengan penawaran diskon maupun potongan harganya.

Oleh karena itu kalian wajib cek aplikasi Gojek untuk mengetahui apa saja promo atau vouchernya. Beli voucher GoFood tidak perlu mendaftar karena sudah secara otomatis berhenti jika melewati masa berlaku.

Cara Beli Voucher GoFood

Cara Beli Voucher GoFood

Selain potongan harga, kalian juga akan mendapatkan penawaran menarik untuk layanan Gojek lainnya. Terdapat paket combo sehingga bisa digunakan di berbagai layanan dengan sistem voucher satu kali pakai. Saat beli voucher pastikan pula saldo GoPay mencukupi.

Cara Beli Voucher GoFood

1. Buka aplikasi Gojek.

2. Tap Aku pada pojok kanan bawah.

3. Pilih Voucher Saya.

4. Pada menu Promo silahkan tap Langganan.

5. Paket GoFood akan muncul, silahkan tap untuk mendapatkan detail harga, masa berlaku maupun fasilitasnya.

6. Pilih metode pembayaran dengan GoPay.

7. Tap Beli sekarang dan selamat voucher GoFood bisa langsung digunakan.

Cara Menggunakan Voucher GoFood

  • Masuk Voucher Saya.
  • Tap PAKAI VOUCHER akan langsung menuju laman pesan GoFood.
  • Masukkan alamat pengantaran.
  • Pilih restaurant atau tempat makan.
  • Pilih menu makanan.
  • Tap Pesan GoFood.
  • Total biaya akan dipotong nominal voucher secara otomatis.

Ketika beli voucher dan aktivasi pastikan ikuti langkah secara urut. Semua voucher yang sudah dibeli bisa diakses melalui menu Voucher Saya. Jadi tunggu apa lagi silahkan coba beli voucher GoFood agar bisa lebih hemat.

Leave a Comment